googlee1ba404c69acd72d.html AMALAN AMPUH DAN DOA-DOA: SURAH HUMAZAH DAN TERJEMAHANNYA
PPC Iklan Blogger Indonesia

SURAH HUMAZAH DAN TERJEMAHANNYA

Sunday, May 26, 2013

SURAH HUMAZAH DAN TERJEMAHANNYA

Surat Al Humazah terdiri atas 9 ayat, termasuk golongan surat-surat Makkiyyah, diturunkan sesudah surat Al Qiyaamah. Dinamai Al Humazah (pengumpat) diambil dari perkataan Humazah yang terdapat pada ayat pertama surat ini.

Pokok-pokok isinya:

Ancaman Allah terhadap orang-orang yang suka mencela orang lain, suka mengumpat dan suka mengumpulkan harta tetapi tidak menafkahkannya di jalan Allah.



Dengan menyebut nama Allah yang maha pemurah lagi maha penyayang
Amat celakalah penimbunan harta yang tidak menafkahkannya di jalan Allah

1.kecelakaanlah bagi setiap pengumpat lagi pencela
2.Yang mengumpulkan harta dan menghitung-hitung
3.Dia mengira bahwa hartanya itu dapat mengkekalkannya
4.Sekali-kali tidak ! sesungguhnya dia benar-benar akan dilemparkan ke dalam Huthamah
5.Dan tahukah kamu apa Huthamah itu ?
6.(yaitu)api (yang disediakan)Allah yang dinyalakan
7.Yang (membakar)sampai kehati
8.Sesungguhnya api itu ditutup rapat atas mereka
9.(Sedang mereka itu) diikat pada tiang-tiang yang panjang

 Dalam surat ini diterangkan bahwa orang-orang yang suka mencela orang-orang lain, suka memfitnah dan suka mengumpulkan harta tetapi tidak dinafkahkannya di jalan Allah, akan diazab.

HUBUNGAN SURAT AL HUMAZAH DENGAN SURAT AL FIIL

Dalam surat Humazah diterangkan bahwa harta tidak berguna sedikitpun untuk menghadapi kekuasaan Allah, sedang surat Al Fiil menerangkan bahwa tentara gajah dengan segala macam perlengkapan perangnya tidak dapat menghadapi kekuasaan Allah.

0 comments

Followers